Kamis, 25 Februari 2010

Problem Solving

Menanggapi permintaan Sahabat saya ttg Tips sukses di dunia Kerja.

Maka saya akan menuliskan tema ”Problem Solving di kantor”.


Hidup tidak akan pernah lepas dari permasalahan. Semakin kita berhadapan dengan banyak orang yang memiliki latar belakang yang berbeda, baik itu kepribadian maupun adat istiadat, masalah yang kita hadapi pun akan semakin banyak. Demikian pula yang terjadi dalam lingkungan kerja di kantor. Semakin kompleks pekerjaan dan rekan kerja kita di kantor, semakin kompleks pula masalah yang kita hadapi.

Apabila terjadi permasalahan di kantor, siapakah yang harus menangani dan mengusahakan pemecahan masalahnya? Dilihat dari segi etika, tidak semua masalah harus diselesaikan oleh pemimpin. Hal penting yang perlu diperhatikan adalah besar-kecilnya perusahaan. Dalam perusahaaan besar yang sudah terstruktur dengan baik, apabila ada masalah seperti ketidakpuasan gaji atau masalah jabatan, yang pertama harus dihubungi adalah bagian Personalia dan setelah itu, masalah akan diteruskan kepada pemimpin. Namun, dalam perusahaan kecil masalah-masalah tersebut bisa langsung disampaikan pada pemimpin. Masalah dalam perusahaan dan pekerjaan memang akan selalu ada, tetapi bisa diminimalkan.


Selamat beraktifitas!

2 komentar:

  1. good :)
    but, please make it more enjoyable to read....
    you wrote it too serious... well, ya know lha, hehe, being too serious only makes your wrinkles come faster... hohoho

    good luck, babe...

    BalasHapus